Soal dan Jawaban Kegiatan Belajar dari Rumah TVRI Senin, 4 Mei 2020

Baca juga


Soal dan Jawaban Kegiatan Belajar dari Rumah TVRI Senin, 4 Mei 2020

Soal dan Jawaban Kegiatan Belajar dari Rumah TVRI Senin, 4 Mei 2020

  Program belajar dirumah TVRI 2020 ini merupakan kegiatan belajar yang dilakukan dirumah karena adanya masa pandemi Covid-19 yang mengharuskan kita untuk tetap beraktivitas dirumah guna memutus mata rantai penyebaran, begitu halnya dengan belajar, anak anak dari tingkat SD, SMP dan SMA kini diharuskan tidak masuk sekolah dan memutuskan untuk belajar dirumah.
  Seperti biasa, Kegiatan belajar dirumah Senin 4 Mei 2020 untuk SD, SMP dan SMA akan ditayangkan pada pukul 08.00 hingga pukul 10.30 Untuk Tingkat SMA.

Berikut adalah Jadwal Belajar Dirumah TVRI 4 Mei 2020 

Pukul 08.00 – 08.30 WIB
Jalan Sesama : Teka-teki untuk Paud Sederajat

Pukul 08.30 – 09.00 WIB
Sahabat Pelangi : Juara Sejati untuk SD Kelas 1 2 3

Pukul 09.00 – 09.30 WIB 
Gemar Matematika : Operasi Hitung Bilangan untuk SD Kelas 4 5 6

Pukul 09.30 – 10.00 WIB 
Kain Batik : SMP Kelas 7 8 9

Pukul 10.00 – 10.30 WIB 
Bekerja Lebih Baik : SMA Sederajat

Berikut adalah Soal Jawaban TVRI pada hari Senin 4 Mei 2020


  • Soal dan Jawaban TVRI 4 Mei 2020 SD Kelas 1 2 3 berikut ini

Soal:

  1. Tuliskan 3 hal baik yang ditunjukkan oleh teman-teman Wayan dalam membantu persiapan lomba!
  2. Bagaimana pendapatmu tentang usaha Wayan dalam berlatih?
  3. Teman-teman Wayan tetap menganggap Wayan juara sejati. Setujukah kamu? Jelaskan alasanmu ya!

Jawaban Pertanyaan 1 :
Memberi Semangat kepada Wayan untuk bisa tetap mengikuti Lomba walaupun Wayan baru mengalami cedera pada kakinya

Candra menemani Wayan untuk memeriksakan kakinya yang cedera ke Puskesmas agar bisa memastikan bahwa Wayan bisa mengikuti lomba atau tidak.

Teman teman Wayan ikut menemani Wayan dalam berlatih serta ikut memberikan semangat agar Wayan bisa menang dalam perlombaan tersebut.

Jawaban Pertanyaan 2: 
Dalam mengikuti perlombaan tersebut, Semangat dan usaha yang dilakukan Wayan sangat tinggi, dia telah berlatih secara serius dan sungguh-sungguh bersama dengan teman-temannya agar bisa menang dalam perlombaan yang diikutinya

Jawaban Pertanyaan 3:
Setuju, karena Juara Sejati memiliki arti lebih dari seorang pemenang, juara sejati berarti dia bisa menerima keputusan saat dia menang ataupun kalah dalam perlombaan tanpa harus menjelekan orang lain yang mengikuti perlombaan yang sama.


  • Soal dan Jawaban TVRI 4 Mei 2020 SD Kelas 4 5 6

Soal :

  1. Seekor cacing berada 20 cm di bawah permukaan tanah. Puncak sebuah rumah berada 500 cm dari permukaan tanah. Jika seekor burung berjarak 200 cm di atas puncak rumah, berapa selisih jarak antara burung tersebut dan cacing?
  2. Ibu membuat 20 dus kue kering untuk dijual. Setiap dus berisi 9 toples. Kue tersebut akan diantarkan oleh pegawai kepada para pembeli. Setiap pegawai hanya bisa mengantar 12 toples saja. Berapa pegawai yg diperlukan untuk mengantar semua kue tersebut?
  3. Dalam sebuah ujian matematika terdapat 30 soal. Jawaban benar bernilai 3, jawaban salah bernilai -2, dan tidak dijawab bernilai -1. Dodi menjawab soal benar 5 kali dari soal salah, dan soal yang tidak dijawab adalah soal nomor 20 dan 26. Berapa jumlah nilai yang didapat Dodi?


Jawaban Pertanyaan 1 :
Jarak Burung diatas puncak rumah adalah = 500 cm + 200 cm = 700 cm
Jarak Selisih Burung dan Cacing adalah = 700 cm + 20 cm = 720 cm

Jadi Selisih jarak antara Burung dan Cacing adalah = 720 cm

Jawaban Pertanyaan 2 :
Banyaknya dus kue = 20 dus
1 Dus kue = 9 Toples
banyaknya toples untuk 20 dus kue = 20 x 9 = 180 toples

Banyak Pegawai yang bisa mengantar ke pembeli = 180 Toples : 12 Toples = 15 Pegawai

Jadi pegawai yang diperlukan untuk mengantar semua kue tersebut adalah 15 Pegawai

Jawabang Pertanyaan 3 :
Soal yang dijawab Dodi = 2 soal
Soal yang tidak dijawab Dodi = 30 – 2 = 28
Jumlah Soal benar + soal salah yang dijawab Dodi = 28

Soal ( S )

5S + S = 28
S ( 5+1 ) = 28
S = 28/6 = 14/3

Soal Benar 5.S = 5.14/3 = 70/3

Jumlah nilai = (70/3×3) + (14/3x(-2))+(2x(-1))

= 70 +(-28/3) + (-2)
= 70 -(28/3) – 2
= 420/6 – 56/6 – 12/6
= 352/6
= 58,66

Jumlah nilai yang didapat Dodi adalah = 58,66

  • Soal dan Jawaban TVRI 4 Mei 2020 SMP Kelas 7 8 9
Soal: 
  1. Kini batik dapat kita jumpai di luar provinsi Jawa. Menurut pendapatmu, apakah filosofi batik di luar Jawa sama dengan batik yang berasal dari Jawa?
  2. Terdapat dua corak batik yang dipakai keluarga kerajaan, yaitu Parang dan Truntum. Menurutmu, bagaimana perbedaan falsafah kedua corak batik tersebut?
  3. Jika kamu diwariskan keterampilan membatik, bagaimana cara kamu mengajarkan keterampilan batik kepada temanmu agar menjadi keterampilan yang diminati?
Jawaban Pertanyaan 1 :
Filosofi Batik diluar Pulau Jawa sangat berbeda dengan Batik yang berasal dari Jawa, hal ini disebabkan karena adanya perbedaan struktur sosial dan wilayah, perbedaan tingkat kemakmuran, perbedaan sumber daya alam yang dimiliki didaerah tersebut, serta perbedaan sejarah asal usul daerah tersebut.

Jawaban Pertanyaan 2 :
Corak Batik Parang memiliki Falsafah yaitu hanya Raja dan kerabatnya saja yang boleh memakai Batik Parang tersebut, dan inilah yang menjadikan motif Batik Parang yaitu besar dan kecilnya yang memiliki arti status sosial dari pemilik Batik Parang tersebut. 
Corak Batik Truntum memiliki falsafah cinta yang tumbuh kembali, cinta yang abadi, tulus serta semakin lama semakin bertumbuh. Corak Batik Truntum ini sering dipakai oleh orang tua pengantin saat acara pernikahan, hal ini memiliki makna Bahwa Cinta yang semakin bertumbuh akan terjadi dan dimiliki oleh kedua mempelai.

Jawaban Pertanyaan 3 :
Keterampilan membatik adalah istimewa, karena tidak semua orang mampu dan bisa memiliki keterampilan untuk membatik tersebut. Keterampilan membatik juga dapat melestarikan budaya bangsa Indonesia yang terkenal akan kain batik nya. 

Memberikan hasil batik kreasi yang cantik dan inovatif. Mengajarkan cara membatik secara sabar dengan perlahan agar mereka juga berminat dan tertarik untuk bisa membatik sendiri. Menunjukkan pengusaha batik yang telah sukses dan berhasil mengharumkan nama Indonesia di tingkat nasional maupun Internasional. 

  • Soal dan Jawaban TVRI 4 Mei 2020 SMA adalah 
Soal Pertama : Menurutmu apa dampak negatif jika seseorang suka menunda-nunda pekerjaan? Bulan Mei ini, tuliskan jurnal harian tentang rencana dan kegiatanmu sehari-hari. Kamu dapat melihat contohnya dari berbagai sumber dan sesuaikan dengan kegiatanmu.

Soal Kedua : Langkah-langkah apa yang kamu lakukan untuk mempraktikkan deep work? Ceritakan kepada teman-teman atau gurumu!

Jadi itulah beberapa soal dan jawaban pada acara belajar dirumah bersama TVRI pada 4 Mei 2020. Dengan adanya progam ini diharapkan orang tua senantiasa mendampingi anaknya untuk belajar dirumah ditengah pandemi corona. 



Sekian dulu untuk artikel Soal dan Jawaban Kegiatan Belajar dari Rumah TVRI Senin, 4 Mei 2020 kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk kalian semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Soal dan Jawaban Kegiatan Belajar dari Rumah TVRI Senin, 4 Mei 2020 dengan alamat link https://inovstudy.blogspot.com/2020/05/soal-dan-jawaban-kegiatan-belajar.html


EmoticonEmoticon