5 Kegiatan Bermanfaat yang Wajib kalian lakukan di Bulan Ramadhan

Baca juga


5 Kegiatan Bermanfaat yang Wajib kalian lakukan di Bulan Ramadhan

Bulan ramadhan sudah selayaknya diisi dengan kegiatan yang positif, halal, berpahala, dan bermanfaat untuk orang lain dengan maksud mendekatkan diri kepada Allah dan menyempurnakan ibadah, bukan bulan yang dijadikan alasan buat bersantai dan bermalas-malasan, jadi inilah 5 kegiatan yang wajib kalian lakukan untuk mengisi bulan Ramadhan:

1. Mengkhatamkan Al-Qur'an

Ramadan merupakan kegiatan berpuasa selama 30 (tiga puluh) hari. Selama itu, akan lebih baik kalau kalian bisa melakukan khatam Al-Qur'an dalam 30 hari tersebut. Pastinya akan sangat menantang kalau kalian harus bisa menyelesaikan satu juz dalam satu hari. Tapi, jika kalian bisa mengalahkan tantangan itu, kalian bakal merasa puas dan senang karena dapat melakukan khatam alquran. Gak semua orang lho, yang bisa khatam Al-Qur'an. Buktikan kalau kalian adalah salah satu yang terbaik yang mampu mengkhatamkan Al-Qur'an. Hitung-hitung kalian juga cari pahala.

2. Melaksanakan Ibadah Sunnah

Bulan puasa ini, mungkin sudah waktunya buat kalian untuk melakukan ibadah sunah yang sering kamu tinggalkan, bukan? Salah satu ibadah sunah yang sudah lekat (mungkin wajib) dengan bulan Ramadan adalah salat tarawih. Salat tarawih adalah kegiatan shalat sunnah yang hanya terjadi saat bulan Ramadhan. Hal yang menyenangkan saat salat tarawih ini adalah kalian bisa pergi salat bersama teman-teman dan keluarga kamu di masjid meskipun bisa juga dilakukan di rumah (karena sedang ada pandemik virus corona). Selain beribadah, kalian juga dapat bersosialisasi dengan teman-temanmu, pasti sangan seru kan?

3. Menonton Film dan Mendengarkan Musik

Menonton film memang dapat kalian lakukan kapan pun. Tapi beberapa orang akan bilang kegiatan tersebut sebagai kegiatan ngabuburit. Mendengarkan musik atau menonton film memang membantu untuk membunuh waktu kalian. Selain itu, kalian juga bisa mempejari banyak hal juga lho! seperti menambah kosakata, melatih kemampuan bernyanyi, atau mencoba belajar akting dari film yang kamu tonton. Kamu juga bisa belajar bahasa Inggris dari film atau musik favorit kalian.

4. Olahraga saat Puasa

Olahraga merupakan kegiatan yang wajib kalian lakukan saat bulan Ramadhan, tanpa olahraga mungkin badan kalian akan merasa pegal-pegal, karena tubuh kurang bergerak. Oleh sebab itu, kita harus melakukan kegiatan olahraga agar badan kita tetap sehat dan bugar. Tidak perlu olahraga yang berat, karena jika kita terlalu berat untuk melakukan olahraga, malah akan membuat kita sakit kepala, karena energi tubuh sudah habis karena puasa. Baca juga Tips Olahraga Yang Tepat dan Waktu Ideal saat Puasa ditengah Pandemik Virus Corona

5. Membantu orang tua

Kegiatan yang terakhir adalah membantu orang tua. Membantu dalam hal apa? Seperti, mencuci pakaian, memasak, menyapu rumah, dan masih banyak lagi. Tentu saja kegiatan itu sangat bermanfaat, karena selain mendapatkan pahala, kamu juga akan membuat orang tuamu bahagia karena anaknya dapat membantunya.


Sekian dulu untuk artikel 5 Kegiatan Bermanfaat yang Wajib kalian lakukan di Bulan Ramadhan kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk kalian semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel 5 Kegiatan Bermanfaat yang Wajib kalian lakukan di Bulan Ramadhan dengan alamat link https://inovstudy.blogspot.com/2020/05/5-kegiatan-bermanfaat-bulan-ramadhan.html


EmoticonEmoticon