Belajar IPA kelas XII SMK/SMA Bab 2 (ENERGI DALAM EKOSISTEM)

Baca juga


Belajar IPA kelas XII SMK/SMA Bab 2 (ENERGI DALAM EKOSISTEM)

A. ALIRAN ENERGI
1. TINGKAT TROFIK
interaksi antara organisme dengan lingkungan dapat terjadi karena adanya aliran energi. aliran energi adalah jalur satu arah dari perubahan energi pada suatu ekosisitem. proses aliran energi antarorganisme dapat terjadi karena adanya proses makan dan dimakan. proses makan dan dimakan terjadi antara satu kelompok organisme dengan kelompok organisme lainnya. setiap kelompok organisme yang memiliki sumber makanan tertentu disebut dengan tingkat trofik. beberapa macam tingkat trofik seperti produsen, konsumen dan dekomposer. perhatikanlah skema aliran energi pada tingkat trofik berikut ini.
Artikel Rekomendasi : Belajar IPA kelas XII SMK/SMA Bab 1 (Interaksi Dalam suatu ekosistem)
A. PRODUSEN
energi memasuki suatu ekosistem dimulai dari energi radiasi (cahaya matahari) yang sebagian diserap oleh tumbuhan, ganggang dan organisme fotosintetik lainnya. energi cahaya matahari kemudian diubah menjadi energi kimia melalui proses fotosintesis. seluruh organisme berklorofil seperti tumbuhan dan ganggang hijau yang dapat mengolah makanannya melalui fotosintesis disebut organisme autotrofatau dalam suatu ekosistem disebut dengan produsen.
B. KONSUMEN
Organisme seperti hewan membutuhkan makanan berupa organisme lain (tumbuhan atau hewan lain) sebagai sumber energinya. organisme yang tidak dapat mengolah makanannya disebut organisme heterotrof atau konsumen. konsumen dalam suatu ekosistem dapat dikelompokkan menjadi beberapa tingkat.:
KONSUMEN TINGKAT I
(konsumen primer) adalah kelompok organisme yang secara langsung memakan produsen. anggota konsumen primer adalah kelompok herbivora atau pemakan tumbuh-tumbuhan, seperti belalang, kelinci, kambing dan sebagainya.
KONSUMEN TINGKAT II
(konsumen sekunder) adalah kelompok organisme yang memakan konsumen primer. konsumen primer, konsumen sekunder serta seterusnya juga dapat merupakan anggota kelompok omnivora, yaitu organisme yang memakan tumbuhan dan hewan seperti ayam, manusia dan sebagainya.
C. DEKOMPOSER ATAU DETRITIVORA
Beberapa organisme mendapatkan energinya dengan cara memakan detritus atau materi organik dari organisme lain. DETRITUS dapat berupa bangkai, feses, daun busuk dan lain sebagainya. Organisme yang memakan detritus disebut dengan DETRITIVORA. Organisme detritivora seperti cacing tanah, kutu kayu, kepiting dan siput biasanya banyak terdapat didalam tanah atau di dasar perairan. Organisme yang menggunakan sisa-sisa materi organic dan produk terdekomposisi lainnya disebut DEKOMPOSER atau SAPROTROF.
Artikel Rekomendasi : Belajar IPA kelas XII SMK/SMA Bab 1 (Pengertian Ekosistem)
2. RANTAI MAKANAN DAN JARING-JARING MAKANAN
Proses Makan Dan Dimakan Antara Satu Tingkat Trofik Dengan Tingkat Trofik Lainnya Membentuk Urutan Dengan Arah Tertentu Yang Disebut Rantai Makanan. Melalui rantai makanan energi dapat mengalir dari satu organism eke organisme lainnya. Hubungan makan dan dimakan yang kompleks tersebut saling bercabang dan berkaitan sehingga membentuk jaring-jaring makanan.


Sekian dulu untuk artikel Belajar IPA kelas XII SMK/SMA Bab 2 (ENERGI DALAM EKOSISTEM) kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk kalian semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Belajar IPA kelas XII SMK/SMA Bab 2 (ENERGI DALAM EKOSISTEM) dengan alamat link https://inovstudy.blogspot.com/2017/11/belajar-ipa-kelas-xii-smksma-bab-2.html


EmoticonEmoticon